Yogyakarta – Bertempat di Halaman sekretariat KMTM UGM pada malam minggu (14/10) diadakan Awarding Night dan Jam Session. Acara ini terselenggara oleh kerja sama antara Divisi Humas Internal dan Divisi Music Room KMTM UGM, yang mana acara ini bertujuan mengapresiasi insan KMTM UGM yang telah berprestasi dan mengangkat nama baik KMTM UGM di kancah lokal, nasional, ataupun internasional. Selain itu juga ada penampilan band dari masing-masing angkatan Teknik Mesin UGM.

Acara yang bertajuk Tribute to Sheila on 7 ini di mulai 19.30 ini dihadiri oleh anggota KMTM yang menambah semarak acara ini. Penampilan Jam Session dibuka oleh penampilan band dari Teknik Mesin angkatan 2016. Selanjutnya pemberian penghargaan kepada insan berprestasi di bidang akademik dan olahraga. Kemudian berlanjut penampilan band Teknik Mesin 2015. Yang kemudian diisi penghargaan kepada tim Semar, Gamaforce, dan GMAT. Dilanjut penampilan dari band Teknik Mesin 2014. Kemudian pemberian penghargaan kepada tim Arjuna dan Bimasakti Pertamina. Acara selanjutanya yaitu  penampilan band Teknik Mesin 2013. Acara selanjutnya penghargaan kepada tim GMRT dan Gamantaray. Selanjutnya ada sambutan dari Ketua KMTM, Ryan Wiratama yang tak lupa menyumbangkan suara emasnya. Penampilan ditutup oleh Guest Star The Tetz.

Awarding Night dan Jam Session kali ini sangat meriah, selain dihadiri oleh anggota KMTM UGM juga ada angkringan gratis yang melengkapi acara malam minggu kali ini. Acara ini diharapkan dapat mempererat antar angkatan dan sebagai ajang penghargaan kepada anggota KMTM UGM yang telah berprestasi serta memacu semangat anggota KMTM UGM yang lain untuk lebih berprestasi membawa nama baik KMTM UGM di ranah lokal, nasional, dan internasional.

(Syifa Nur Wakhidah/Propulsi 2017)